JELANG IDULADHA, PERMINTAAN TUSUK SATE, ARANG DAN KLUWEK MENINGKAT

Menjelang Iduladha 1441 H, tidak hanya permintaan hewan kurban saja yang melonjak, namun juga permintaan masyarakat akan tusuk sate mulai meningkat. Mengingat, di Iduladha biasanya masyarakat menggunakan tusuk sate ini sebagai alat pelengkap dalam mengolah aneka masakan daging . meningkatnya permintaan masyarakat juga terjadi pada daya beli arang dan juga kluwek / kepayang yang biasanya di gunakan untuk bahan masakan pindang tetel maupun garang asem.

Di pasar tradisional grogolan kota pekalongan misalnya, sejak H-7 menjelang Iduladha ini masyarakat sudah mulai ramai berburu tusuk sate, arang dan juga kluwek. Salah seorang pedagang di pasar tradisional grogolan, ahmad azam menyampaikan, bahwa meskipun permintaan akan tusuk sate, arang dan juga arang meningkat namun untuk stok maupun harga masih stabil.

Untuk harga tusuk sate sendiri berkisar dari harga 1000-2000rupiah/bungkus, sedangkan untuk harga kluwek perkilonya 20.000rupiah dan untuk harga arang sendiri dibandrol dengan harga 2000 rupiah / bungkus.

(Kintana Aghna/Batik TV)