2 Calon Kades Cepagan, Ambil Undian Nomor Urut dan Sampaikan Visi dan Misi.

Kab Batang - Pemilihan kepala desa (pilkades) Desa cepagan Kecamatan warungasem kabupaten batang sudah memasuki tahapan paling krusial, Minggu (2 /7 /2023), Panitia pilkades desa cepagan setelah menggelar rapat pleno terbuka penetapan calon kepala desa kini memasuki tahapan pengundian nomor urut dan penyampaian visi dan misi calon kades yang di gelar di aula balai desa setempat.

Pilkades 2023 kali ini desa cepagan di ikuti 2 calon yaitu Hery Kiswanto dan Amin Santoso, Kedua calon tersebut akan berkompetisi dalam ajang pilkades serentak pada tanggal 16 juli 2023 mendatang. 

Pada pengundian nomor urut tersebut Hery Kiswanto mendapatkan nomor urut 1 dan Amin Santoso mendapatkan nomor urut 2 , yang sebelumnya di undi dengan cara calon kades mengambil amplop yang telah di sediakan oleh panita.

Usai mendapatkan nomer urut, kedua calon beradu untuk menyampaikan visi misi di hadapan para simpatisan, pendukung, dan tamu undangan yang memadati aula balai desa cepagan.

Saat di temui awak media Hery Kiswanto mengatakan jika kembali terpilih menjadi kades cepagan akan memberikan pengabdian lebih baik lagi.

Sebagai Inkamben Hery Kiswanto membawa visi misi ingin “mewujudkan desa maju, mandiri dan kreatif” dengan meningkatkan mutu pelayanan andiministrasi desa yang berkualitas, meningkatkan sarana prasarana penunjang pelayanan kesehatan dan pendidikan, serta ingin menumbuhkan kegiatan bidang seni budaya, olah raga, dan keagamaan.

Hery pun mentargetkan bisa menang kembali di desa cepagan, dengan perolehan suara 75 persen, dirinya optimis bisa menang dan membawa desa cepagan lebih maju.

Sementara Amin Santoso sebagai calon nomor urut 2 jika terpilih menjadi kades cepagan ingin mewujudkan desa yang sejahtera, mandiri, dan berbudaya dengan menjunjung tinggi nilai gotong royong serta memaksimalkan potensi desa untuk kesejahteraan masyarakat.

Amin mentargetkan bisa mendapatkan suara 90 persen atau menang telak atas lawanya, dirinya meyakini akan membawa perubahan untuk desa cepagan lebih baik lagi dari sebelumnya.

Sementara Sukamto selaku ketua panitia pemilihan kepala desa cepagan mengatakan, Usai pengundian nomor urut dan penyampaian visi misi untuk agenda selanjutnya ialah penetapan DPT ( Daftar Pemilih Tetap ), di lanjutkan dengan masa kampanye pada tanggal 10-12 juli 2023

Panitia berharap pemilihan kepala desa cepagan 2023 bisa berjalan lancar, aman, dan kondusif dan bisa melahirkan pemimpin yang amanah. (Seiv/BatikTV)