DORONG KEMBANGKAN USAHA DI MASA PANDEMI, 20 PELAKU UMKM TERIMA GEROBAK USAHA

Pemerintah Kota Pekalongan melalui Dinas Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Dindagkop-UKM) memberikan fasilitasi para pelaku UMKM untuk mengembangkan usahanya. Fasilitasi tersebut berupa bantuan 20 buah gerobak yang diberikan kepada pelaku UMKM. Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Walikota Pekalongan,HM Saelany Machfudz didampingi Kepala Dindagkop-UKM Kota Pekalongan,Bambang Nurdiyatman kepada perwakilan pelaku UMKM ,bertempat di Kantor Dindagkop-UKM Kota Pekalongan,Rabu(2/12/2020).

Walikota Pekalongan,HM Saelany Machfudz menyampaikan bahwa bantuan ini diberikan sebagai upaya Pemerintah Kota Pekalongan untuk peduli terhadap keberlangsungan para pelaku UMKM serta berkomitmen untuk mensejahterakan para pelaku UMKM khususnya di tengah masa pandemi. Salah satunya melalui pemberian bantuan gerobak untuk berjualan ini.

Kota Pekalongan sebagai salah satu pusat kota kegiatan usaha ini diharapkan nantinya para pelaku UMKM dapat lebih meningkat omset penjualannya sehingga akan bisa berdampak dalam meningkatnya roda perekonomian masyarakat Kota Pekalongan yang sempat terdampak Covid-19.

Sementara itu, Kepala Dindagkop-UKM Kota Pekalongan, Bambang Nurdiyatman menambahkan bantuan gerobak ini diberikan secara gratis melalui fasilitasi dana APBD Kota Pekalongan 2020 untuk meningkatkan kemampuan dan meraih peluang usaha bagi pelaku UMKM sehingga potensi yang dimilikinya semakin berkembang dan bisa tetap produktif di tengah pandemi. (Irva/BatikTV)