Kembangkan Jiwa Pengusaha, Ratusan Mahasiswa Ikuti Seminar Kewirausahaa

Politeknik Pusmanu Pekalongan menggelar seminar kewirausahaan dengan tema “Create Your Spirit For Your Profit” yang bertempat di Gedung PCNU Kabupaten Pekalongan, Kamis (12/12/19).

Acara tersebut menghadirkan 2 enterpreneur muda Pekalongan yakni Khusnul Marom dan putri Nadia. Khusnul Marom menyampaikan, bahwa untuk menjadi pengusaha yang sukses harus dimulai dari memberanikan diri dan percaya pada kemampuan diri serta action.

Hal serupa juga disampaikan oleh putri nadia. Menurutnya menjadi pengusaha yang sukses harus melewati proses jatuh bangun terlebih dahulu. Dan pantang menyerah serta tetap berinovasi dan berfikir positif.

Selaku panitia, Meli Meriana, berharap melalui seminar ini para peserta dapat menyerap ilmu yang diberikan. Terlebih bisa mempraktikannya langsung.
Selain itu, dalam acara tersebut juga terdapat stand stand mahasiswa mulai dari stand jajanan dan minuman, stand baju muslim, juga stand kerudung.

(Reporter: kintana aghna)