Puluhan PMR Madya SMP-MTs Se Karesidenan Pekalongan Ikuti Latisadya SMA N 4 Pekalongan

Palang Merah Remaja (PMR Wira) SMA Negeri 4 Kota Pekalongan menyelenggarakan latihan kompetensi dasar PMR Madya (Latisadya) tingkat SMP/MTs se-Karesidenan Pekalongan, yang berlangsung di SMA Negeri  4 Kota Pekalongan, Sabtu  (15/02/2020).

Dalam kegiatan yang bertema “Tunjukkan Prestasimu, Kibarkan Kreasimu, Tinggikan Solidaritasmu” ini, diisi dengan berbagai lomba, mulai dari lomba LCC, lomba mbak/mas PMR Madya, lomba poster, lomba pertolongan pertama dan lomba perawatan keluarga.
 
Pembina PMR Wira SMAN 4 Kota Pekalongan, Setyowati menyampaikan, bahwa kegiatan ini bertujuan untuk merekatkan hubungan antar PMR Madya se-Karesidenan Pekalongan, juga saling berbagi ilmu terkait dengan palang merah remaja.

Sementara itu, ketua pelaksana, Anggreini Gema juga mengungkapkan, bahwa peserta yang berpartisipasi tidak hanya dari Kota Pekalongan saja, namun juga Kabupaten Pekalongan dan Tegal.
 
(Reporter: Kintana Aghna)