Tingkatkan Profesionalitas, Tukang Program Kotaku Disertifikasi

Dalam rangka meningkatkan kualitas tukang program Kotaku, cluster pantura barat adakan kegiatan pembekalan dan sertifikasi tenaga kerja kontruksi melalui program infrastruktur berbasis masyarakat Kotaku di Ruang Amarta Pemkot Pekalongan  pada selasa pagi 30 juli 2019.

Kegiatan ini diikuti oleh 116 peserta dari Kota Pekalongan, Kabupaten Batang dan Kabupaten Pemalang.

Dwi Supriyadi, selaku Askot Program Kotaku mengatakan bahwa seluruh tukang wajib memiliki sertifikat, dan tujuan dan acara ini adalah untuk menjadikan tukang menjadi profesional sehingga hasilnya menjadi lebih bagus dan standar nasional.

Selain itu Mohammad Sahlan selaku Kepala DINPERKIM mengharapkan kedepannya peserta bisa memeberikan pelayanan yang berkualitas karena hasil dari pengerjaan tukang harus dipertanggung jawabkan.

(reporter: Ariq Hibatulloh)